Tuesday, August 28, 2007

Data Kebersihan Lingkungan



Didalam Sekolah Indonesia Cairo masih terlihat kotor. Dihalaman SIC masih terlihat banyak sampah dan sampah tersebut sebagian besar adalah daun-daun yang kering yang berjatuhan dari pohon. Dilantai halaman SIC memang hanya terlihat sedikit kotoran dan air yang bercucuran berasal dari AC tetapi di sela-sela tumbuhan yang dipagar masih banyak sekali daun-daun yang berceceran dimana-mana.Walaupun terlihat bersih,lantai dihalaman itu tetap saja masih kotor karena masih ada sampah seperti daun berceceran disela-sela tumbuhan.
Disamping itu, dilingkungan SIC pun terlihat sangat kotor.Disebelah kanan gedung SIC ada sebuah caffe,building dan semakin terus mengikuti jalan masih terlihat sanagt kotor.Didepan gedung SICpun banyak sekali sampah daun-daun kertas dan plastik.Sampah tersebut berasal dari pohon jika itu berupa daun,sedangkan sampah plastik,kertas dll itu berasal dari masyarakat yang tidak memiliki kesadaran tentang kebersihan sehingga mereka membuang sampah sembarangan dijalan dll.
Tidak hanya didepan gedung SIC saja tetapi disebelah gedung SIC yaitu Caffe juga banyak sampah. Disepanjang jalan dan didepan rumah masyarakat daun-daun berserakan dan ada setumpukan sampah seperti daun,plastik,kertas,pempers bayi jadi satu yang menimbulkan bau tidak sedap.Didepan toko bunga ada air tergenang yang berasal dari AC karena saat ini sedang musim Panas.
Sepanjang jalan menuju Ahram mini market terlihat sampah daun-daun diatas mobilpun ada daun-daun yang gugur dari pohon sehingga terlihat kotor dan berdebu.Didepan penjual sayur ada sampah sayur-sayur,plastik,kertas dll yang sudah tidak terpakai,didepan toko Veil banyak debu dan daun-daun kering yang berserakan sampai ke Arab Invesment Bank dan penjual Amu shobri banyak sekali debu dan daun-daun kering yang berserakan.
Dari hasil yang saya dapat,dapat disimpulkan bahwa disekitar lingkungan SIC masih sangat kotor dan masyarakat masih mempunyai kesadaran rendah dalam menciptakan kebersihan.

No comments: